Festival LaLaLa 2025 Jadi Panggung Bank Mandiri Kenalkan Konsep Upcycle

Mandiri Looping for Life–The Upcycle Spot di LaLaLa Festival 2025.
Mandiri Looping for Life–The Upcycle Spot di LaLaLa Festival 2025.

JakartaPT Bank Mandiri (Persero) Tbk menghadirkan pengalaman berbeda dalam ajang musik internasional LaLaLa Festival 2025 dengan meluncurkan program aktivasi berkonsep keberlanjutan bertajuk “Mandiri Looping for Life – The Upcycle Spot”.

Sebagai mitra resmi perbankan pada festival musik yang digelar di JIExpo Kemayoran, Jakarta, pada 22–24 Agustus 2025, Bank Mandiri tidak hanya memberikan kemudahan transaksi digital bagi penonton yang menyaksikan penampilan musisi dunia seperti Black Eyed Peas, Camila Cabello, LANY, hingga JVKE, tetapi juga menghadirkan ruang interaktif bertema ramah lingkungan.

VP Corporate Communication Bank Mandiri, Dicky Kristanto, menjelaskan bahwa keikutsertaan Mandiri kali ini menjadi wujud konsistensi perusahaan dalam menawarkan nilai tambah melalui inovasi serta menghadirkan pengalaman gaya hidup yang dekat dengan generasi muda.

Di area booth Mandiri, The Upcycle Spot menjadi salah satu atraksi utama. Di sini, pengunjung dapat mencoba live printing untuk menghasilkan merchandise berbahan daur ulang. Produk yang tersedia meliputi tote bag, headscarf, hingga bag charm, yang semuanya bisa dipersonalisasi sesuai selera pengunjung.

Proses penukaran merchandise dilakukan melalui transaksi menggunakan aplikasi Livin’ by Mandiri atau dengan menukar Livin’ Poin. Menurut Dicky, aktivitas ini dirancang tidak hanya sebagai hiburan, tetapi juga sebagai sarana edukasi mengenai pentingnya ekonomi sirkular dengan cara yang kreatif dan mudah dipahami.

“Lewat Mandiri Looping for Life, kami ingin mempertemukan gaya hidup generasi muda dengan semangat keberlanjutan. Aktivasi ini juga menjadi bagian dari langkah akselerasi kami dalam mengedukasi masyarakat tentang ekonomi sirkular sekaligus memperkenalkan kemudahan layanan digital Livin’ by Mandiri,” ungkapnya dalam keterangan tertulis, Sabtu (23/8).

Selain membawa pulang merchandise eksklusif, peserta juga bisa menyaksikan langsung proses karya seni yang dikerjakan oleh seniman lokal, Liffi Wongso. Hasil karya ini bisa langsung dipakai, difoto, hingga dibagikan di media sosial sebagai bentuk dukungan terhadap gerakan hidup berkelanjutan.

Partisipasi Bank Mandiri dalam LaLaLa Festival 2025 sekaligus menjadi bagian dari komitmen perusahaan dalam mendukung pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs), khususnya pada aspek konsumsi dan produksi yang bertanggung jawab.

Dengan pendekatan kreatif, interaktif, sekaligus ramah lingkungan, Bank Mandiri berharap inisiatif ini dapat menjangkau lebih banyak kalangan, baik pengunjung festival maupun masyarakat luas.

“Kami mengundang seluruh penonton LaLaLa Festival 2025 untuk datang ke booth Bank Mandiri. Cukup tukarkan Livin’ Poin atau lakukan transaksi dengan Livin’ by Mandiri, lalu ciptakan merchandise personal dari kain daur ulang, dan bersama-sama kita dorong gerakan keberlanjutan,” tutup Dicky.

Informasi lengkap mengenai program “Mandiri Looping for Life – The Upcycle Spot” dapat dilihat melalui tautan resmi Bank Mandiri.(BY)