Fativa.id – Perbedaan peringkat FIFA antara Timnas Indonesia dan Tanzania menarik untuk dibahas, terutama menjelang pertandingan uji coba sebelum Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Siapakah yang memiliki peringkat FIFA lebih tinggi?
Timnas Indonesia akan menghadapi Tanzania di Stadion Madya pada Minggu, 2 Juni 2024 pukul 16.00 WIB. Pertandingan ini merupakan persiapan skuad Garuda sebelum menghadapi dua laga terakhir di putaran kedua Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Timnas Indonesia dijadwalkan melawan Irak pada 6 Juni 2024 dan Filipina pada 11 Juni 2024, keduanya akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.
Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji, menjelaskan alasan memilih Tanzania sebagai lawan uji coba. Ia menegaskan bahwa BTN tidak sembarangan dalam memilih tim lawan untuk Timnas Indonesia. Ada tiga opsi yang dipertimbangkan, termasuk Tanzania.
“Ya, sesuai permintaan coach Shin sebelum tanggal 6 dan 11 Mei, ada uji coba. Akhirnya BTN mencari lawan tanding,” ujar Sumardji dalam keterangannya, Jumat 17 Mei 2024.
“Sebenarnya ada tiga pilihan, yaitu Selandia Baru, India, dan Tanzania,” tambah Sumardji.
Menarik untuk melihat lebih jauh tentang Timnas Tanzania, terutama peringkat FIFA mereka. Timnas Tanzania saat ini berada di peringkat 119 dengan total 1.159,81 poin, lebih tinggi dari Timnas Indonesia yang berada di peringkat 134 dengan 1.102,7 poin.
Dengan kondisi ini, pertandingan antara Timnas Indonesia dan Timnas Tanzania menjadi sangat menarik untuk dinantikan. Skuad Garuda diharapkan bisa meraih hasil positif sebagai modal untuk menghadapi Filipina dan Irak demi lolos ke putaran ketiga.
Untuk dua laga terakhir Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Shin Tae-yong telah memanggil sejumlah pemain top Indonesia, termasuk pemain yang bermain di luar negeri seperti Jordi Amat, Justin Hubner, Jay Idzes, Shayne Pattynama, Pratama Arhan, Sandy Walsh, Asnawi Mangkualam, Nathan Tjoe-A-On, Thom Haye, dan Ragnar Oratmangoen.
Peringkat FIFA Timnas Indonesia dan Tanzania:
- Timnas Tanzania: Posisi 119
- Timnas Indonesia: Posisi 134.(BY)












