Bupati dan Menteri PU Pastikan Pembangunan Pasar Serikat C Dimulai Tahun Depan

Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo kunjungan ke Pasar Serikat C Batusangkar.
Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo kunjungan ke Pasar Serikat C Batusangkar.

Tanah Datar Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo melakukan kunjungan ke Pasar Serikat C Batusangkar (pasar atas), Kabupaten Tanah Datar, Kamis (29/1/2026).

Dalam kesempatan tersebut, Dody menjelaskan bahwa pembangunan Pasar Serikat C sepenuhnya akan dibiayai oleh APBN atau anggaran pusat.

“Kami ingin melihat secara langsung kondisi pasar ini dan aktivitas jual belinya, sehingga dapat memastikan rencana pembangunan kembali pasar sesuai permintaan Pemkab Tanah Datar,” ujar Dody.

Ia menambahkan, Kementerian PU siap memulai pembangunan pasar setelah seluruh persyaratan, termasuk relokasi pedagang, terpenuhi.

“Pemkab Tanah Datar meminta agar pasar atas dibangun tiga lantai, termasuk pasar bawah. Insya Allah, pembangunan akan segera dilaksanakan secara bertahap begitu desain final dan relokasi pedagang selesai,” jelasnya.

Sementara itu, Bupati Tanah Datar, Eka Putra, menyampaikan bahwa Pemkab tengah menyiapkan seluruh aspek teknis dan administratif agar proyek pembangunan Pasar Serikat C dapat segera dimulai.

“Kami sangat mengapresiasi perhatian Kementerian PU. Persiapan sedang dilakukan agar pembangunan pasar bisa dimulai tahun depan,” kata Eka, dikutip dari laman Facebook Prokopim Setda Tanah Datar.

Eka juga menekankan, masyarakat dan pedagang menantikan hadirnya pasar baru, karena kondisi pasar saat ini banyak bagian yang rusak dan kurang layak.

“Pada tahap awal, pembangunan difokuskan di pasar atas. Harapannya, setelah selesai, pasar ini bisa memberikan kenyamanan bagi pedagang maupun pengunjung,” tutup Eka Putra.(des*)