Jakarta – Sebuah pesawat pengebom strategis Rusia, Tupolev Tu-22M3, jatuh pada Rabu (2/4/2025). Dalam peristiwa tersebut, seorang pilot dinyatakan tewas, sementara empat anggota kru lainnya berhasil menyelamatkan diri dengan menggunakan kursi lontar.
Tim SAR segera melaksanakan operasi penyelamatan dan berhasil mengevakuasi para kru yang terlempar setelah menggunakan kursi lontar. Para kru ditemukan tidak jauh dari lokasi jatuhnya pesawat.
Kementerian Pertahanan Rusia mengonfirmasi bahwa kecelakaan terjadi saat pesawat tersebut sedang melaksanakan latihan di wilayah Irkutsk, Siberia.
Kecelakaan ini terjadi di area terpencil, sehingga tidak menimbulkan kerusakan atau korban di darat.
Menurut pemeriksaan awal, penyebab jatuhnya pesawat diduga akibat kerusakan teknis yang terjadi pada pesawat.
Pesawat pengebom Tu-22M3 memiliki peran yang sangat vital dalam kekuatan pasukan nuklir Rusia. Pesawat ini dapat membawa rudal hipersonik dengan hulu ledak nuklir dan merupakan bagian penting dari armada penerbangan jarak jauh Angkatan Udara Rusia, bersama dengan kapal selam dan rudal balistik antarbenua.(des*)