Fativa.id – Kabar gembira bagi kamu yang memiliki semangat tinggi dalam dunia kesehatan, khususnya di bidang pelayanan ibu dan anak! Rumah Sakit Islam Ibnu Sina Padang Panjang tengah membuka lowongan kerja untuk posisi Bidan bagi tenaga medis yang profesional dan berdedikasi.
Sebagai salah satu fasilitas kesehatan unggulan di Sumatera Barat yang berlandaskan nilai-nilai Islami, RS Islam Ibnu Sina tidak hanya berfungsi sebagai tempat perawatan medis, tetapi juga menjadi wadah untuk berkarya, mengabdi, dan berkembang secara profesional.
Jika kamu seorang tenaga kesehatan yang memiliki empati, kecepatan tanggap, serta komitmen dalam memberikan pelayanan optimal, inilah saat yang tepat untuk bergabung dengan tim medis yang solid dan inspiratif.
Posisi Tersedia:
Bidan
Kriteria Pelamar:
Wanita
Usia maksimal 27 tahun
Beragama Islam
Lulusan pendidikan kebidanan dengan IPK minimal:
PTN: 2,75
PTS: 3,00
Memiliki Surat Tanda Registrasi (STR) yang masih berlaku
Telah mengikuti pelatihan Asuhan Persalinan Normal (APN)
Memiliki sertifikat Midwifery Update (MU)
Tidak sedang terikat kontrak kerja di tempat lain
Pengalaman kerja akan menjadi nilai tambah
Diutamakan bagi pelamar yang berdomisili di wilayah Padang Panjang
Jadwal Pendaftaran:
11–14 April 2025
Dokumen yang Harus Disiapkan:
Surat lamaran
Daftar riwayat hidup (CV)
Fotokopi ijazah dan transkrip nilai
STR yang masih aktif
Sertifikat pelatihan terkait
Fotokopi KTP
Dokumen pendukung lainnya
Cara Mengirim Lamaran:
Berkas lengkap dapat dikirim langsung ke alamat berikut:
Rumah Sakit Islam Ibnu Sina Padang Panjang
Bagian SDM
Jl. Soekarno Hatta No. 17, Kelurahan Bukit Surungan,
Kecamatan Padang Panjang Barat, Kota Padang Panjang.(BY)