Padang – Menyikapi masa arus balik Lebaran 1446 Hijriah, Kepolisian Daerah Sumatera Barat (Polda Sumbar) mengingatkan masyarakat untuk lebih waspada terhadap kondisi cuaca yang tidak menentu dan berpotensi ekstrem, yang bisa mengganggu perjalanan pulang ke kampung halaman.
Kepala Bidang Humas Polda Sumbar, Kombes Pol Susmelawati Rosya, menjelaskan pada Senin (7/4/2025), bahwa curah hujan yang terjadi di beberapa wilayah Sumbar, mulai dari intensitas ringan hingga lebat, berpotensi mempengaruhi ketertiban umum serta keselamatan dalam berkendara.
“Cuaca yang tidak bersahabat bisa meningkatkan kemungkinan terjadinya kecelakaan lalu lintas. Kami mengimbau para pengguna jalan agar tetap berhati-hati dan mematuhi arahan petugas di lapangan,” ujar Kombes Pol Susmelawati.
Ia juga menekankan pentingnya memastikan kendaraan dalam kondisi baik sebelum melakukan perjalanan, seperti memeriksa rem, ban, lampu, serta wiper. Pengemudi juga disarankan untuk mengurangi kecepatan dan menjaga jarak aman, terutama ketika kondisi jalan licin atau tergenang air.
Selain itu, warga diimbau agar tetap waspada terhadap potensi kejahatan, khususnya saat berada di SPBU atau lokasi peristirahatan. Penting juga untuk selalu mengikuti arahan petugas yang bertugas di area rawan kecelakaan.
“Kami berharap masyarakat bisa melindungi diri dan keluarganya selama arus balik ini, serta turut menciptakan kondisi yang aman dan tertib di jalan,” pungkasnya.(des*)Arus Balik Lebaran, Polda Sumbar Ingatkan Pemudik Periksa Kendaraan dan Waspadai Hujan