Jumlah Penerima Bantuan Beras Turun Menjadi 16 Juta KPM pada tahun 2025

Penerima Bantuan Beras
ilustrasi

Jakarta – Pemerintah akan menyalurkan bantuan pangan berupa beras pada Januari hingga Februari 2025.

Kepala Badan Pangan Nasional, Arief Prasetyo Adi, menyatakan bahwa bantuan ini akan diterima oleh 16 juta keluarga penerima manfaat (KPM). Setiap penerima bantuan pangan (PBP) akan mendapatkan 10 kg beras, dengan fokus utama pada kelompok desil 1 dan 2.

Namun, jumlah penerima bantuan akan berkurang, karena menurut data Badan Pusat Statistik (BPS), jumlah penduduk miskin telah mengalami penurunan. “Selain itu, masih ada berbagai intervensi dan stimulus lain dari pemerintah untuk masyarakat berpendapatan rendah,” ujarnya.

Arief sebelumnya juga mengungkapkan bahwa jumlah penerima bantuan pangan akan berkurang dari 22 juta menjadi 16 juta KPM. Penurunan ini disebabkan oleh adanya program bantuan pemerintah lainnya, seperti Makan Bergizi Gratis. “Karena sudah ada program Makan Bergizi Gratis, diharapkan penerima bantuan ini dapat ter-cover oleh berbagai kegiatan pemerintah lainnya,” jelasnya di Kompleks MPR/DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (6/11) lalu.(des*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *