Lubuk Basung – Seorang warga bernama Nongki (30) asal Nagari Tiku Lima Jorong, Kecamatan Tanjung Mutiara, Kabupaten Agam, Sumatera Barat, diduga menjadi korban serangan buaya muara (Crocodylus porosus) saat mencari lokan di sungai Batang Masang dekat rumahnya pada Rabu (6/3) sekitar pukul 14.00 WIB.
Camat Tanjung Mutiara, Edo Aipa Pratama, menyampaikan bahwa informasi mengenai serangan buaya didapat dari teman korban yang menyaksikan kejadian tersebut. Menurut laporan, buaya menyerang Nongki saat ia menyelam mencari lokan, dan korban tidak muncul ke permukaan hingga pukul 15:00 WIB.
“Teman korban melaporkan buaya menyerang dan membawa korban ke dasar sungai,” ujar Edo Aipa Pratama.
Warga segera memberitahu kepala desa setelah menerima laporan dari teman korban. Tim gabungan dari Pemkab Agam, termasuk BPBD Agam, Satpol PP Damkar Agam, Satpol Air Polres Agam, PMI, dan lainnya, dikerahkan ke lokasi untuk melakukan pencarian bersama warga sekitar.
Meskipun upaya pencarian dilakukan hingga pukul 18.00 WIB, korban belum juga ditemukan. Edo Aipa Pratama mengingatkan bahwa sungai Batang Masang merupakan habitat buaya muara, dan warga diminta meningkatkan kewaspadaan ketika berada di sungai.(des)