Padang – Menjelang acara pembukaan Pekan Nasional (Penas) Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) ke XVI tahun 2023 di Sumatera Barat (Sumbar), Gubernur Sumbar, Mahyeldi Ansharullah mengunjungi lokasi acara dan menyatakan bahwa persiapan fisiknya sudah hampir selesai.
“Alhamdulillah, setelah melakukan peninjauan langsung di lapangan, secara fisik persiapan sudah hampir selesai, hanya perlu beberapa penyempurnaan di beberapa titik, termasuk pembagian lokasi yang juga telah selesai,” ungkap Gubernur Mahyeldi setelah mengunjungi Kawasan Lanud Sutan Sjahrir Padang, pada Senin (5/6/2023).
Acara tersebut direncanakan akan dibuka oleh Presiden RI, Joko Widodo, pada tanggal 10 Juni mendatang, dan dihadiri oleh ribuan peserta dari seluruh Indonesia.
Gubernur Mahyeldi berharap agar pihak terkait dapat memanfaatkan waktu yang tersisa dengan maksimal, agar semua yang telah direncanakan dapat berjalan sesuai harapan dan mencapai kesuksesan.
“Sebagai panitia daerah, kita berkomitmen untuk menjadikan acara ini sukses mulai dari pembukaan hingga penutupan. Kami akan berupaya maksimal dengan memanfaatkan sisa waktu 5 hari ini untuk menyempurnakan persiapan,” jelas Mahyeldi.