Ketua Komisi IV DPRD Jemput Aspirasi

Ketua Komisi IV DPRD Padang Azwar Siry saat menjemput aspirasi warga Gunung Pangilun dalam rangka reses. (ist)

Padang – Ketua Komisi IV DPRD Padang, Azwar Siry dari Fraksi Demokrat jemput aspirasi dalam kegiatan Reses III Masa Sidang III Tahun 2021 di Kelurahan Gunung Pangilun, Kecamatan Padang Utara.

“Reses yang digelar ini dalam rangka menampung keinginan warga serta apa yang diusulkan itu akan diakomodir oleh dinas terkait melalui Pokir yang ada. Realisasinya bisa di tahun 2022, APBD Perubahan dan tahun 2023. Semuanya itu menyesuaikan dengan ketersedian anggaran,” ujar Ketua Komisi IV DPRD Padang, Azwar Siry, Rabu(3/11).

Baca Juga  175 Orang Dijaring Satgas Covid-19 Padang Panjang

Menurutnya, reses tersebut sekaligus ajang silaturrahmi antar sesama. Baik masyarakat, Lurah, LPM dan lain sebagainya.

Dalam pertemuan pertama di Masjid Nurul Awal Kelurahan Gunung Pangilun lanjutnya warga meminta bantuan untuk Masiid dan untuk MDA di antaranya komputer. Tak tertinggal CCTV. Selain itu, ada juga drainase di lokasi tersebut dan lampu jalan sebanyak 10 titik.

“Usulan itu diinginkan warga agar rumah ibadahnya bagus dan kegiatan keagamaan yang digelar berjalan lancar dan maksimal,” paparnya.

Pada pertemuan kedua di Mushalla Nurrahmah Komplek Griya Permata II Kelurahan Gunung Pangilun, pengurus, masyarakat minta dikunjungi Tim Safari Ramadhan DPRD Padang. Keramik dan terali pagar. Selanjutnya bantuan tenda, kursi dan sound system untuk RT VI RW I. Bantuan sarana olahraga untuk pemuda setempat.

Baca Juga  Penghormatan bagi Palestina, Iran Rilis Drone Bernama Gaza

Selanjutnya, pertemuan di Jalan Gunung Tandikek Kelurahan Gunung Pangilun warga minta modal usaha, sebab aktivitas sebagian mereka berdagang. Lalu, perbaikan drainase lingkungan dan lain sebagainya.

“Kita bersama Pemko Padang siap mengawal keinginan warga ini sampai nanti mereka dapat memanfaatkan apa yang diinginkan,” ucap Azwar Siry.

Baca Juga  84 Mahasiswa UNP PLK di Bukittinggi

Dalam Reses III Masa Sidang III tahun 2021, antusias warga ikut cukup baik dan mereka menerapkan aturan yang ditetapkan. (von)


Editor : Yuniar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *