PT AMP Plantation Bantu Pembangunan Masjid Taqwa

Asmill Yoga di dampingi oleh Sr CDO RO Agung Sriyono Hadi serta CR Wildo PT. AMP Plantation menyerahkan bantuan pembangunan Masjid Taqwa di Muaro Kandang Jorong Tapian Kandis, Senin (4/10). (ist)

LUBUK BASUNG – PT. AMP Plantation bantu pembangunan Masjid Taqwa di Muaro Kandang Jorong Tapian Kandis, Senin (4/10) lalu.

Bantuan ini diserahkan oleh Asmill Yoga di dampingi oleh Sr CDO RO Agung Sriyono Hadi serta CR Wildo.

Serah Terima CSR ini disaksikan oleh Sekretaris Nagari Salareh Aia,  Silvia,  Kaur Pem Nagari Salareh Aia Antoni, Jorong Tapian Kandis Sopi Candra dan Ninik Mamak M. Datuk Kayo.

Baca Juga  181 Warga Ikuti Vaksinasi

Asmill Yoga mengatakan, bantuan yang diberikan dalam bentuk material besi dan lainnya senilai Rp5 juta.

“Semoga bermanfaat dan pembangunan fasilitas masjid segera terwujud serta memberikan kenyamanan bagi jamaah menunaikan ibadah di dalamnya,”katanya.

Sekretaris Nagari Silvia menyampaikan, pihak Nagari menyampaikan rasa terima kasih atas CSR yang telah diberikan dan semoga pembangunan Masjid Taqwa ini bisa segera selesai.

Kepala Jorong Sopi Chandra juga mengucapkan rasa terima kasihnya kepada PT. AMP Plantation dan berharap bantuan yang diberikan menunjang penyelesaian fisik bangunan yang kini masih teblrbengkalai.

Baca Juga  Malaysia Akan Izinkan Warga Sudah Divaksin untuk Bepergian

Ninik Mamak M.Dt Kayo menyampaikan, bahwa pembangunan Masjid Taqwa ini di dukung oleh masyarakat Muara Kandang dan pihak perusahaan.

“Bantuan tersebut sangat menentukan kelanjutan pembangunan masjid yang ada,”katanya.

Pihaknya menegaskan, kalau tidak ada dukungan dari pihak terkait, pasti tidak akan pernah terbangun.

Akan tetapi dengan semangat gotong royong dan pemanfaatan dana infak sedekah dari masyarakat serta karyawan, katanya, perusahaan tidak akan terbangun.

“Memang masih banyak sekali kekurangan dana untuk penyelesaian pembangunan fasilitas ibadah ini, tapi dengan kebersamaan maka pembangunan Masjid Taqwa ini bisa terwujud,”katanya.(von)

Baca Juga  Akhiri Safari Ramadhan 1442 H Wakil Bupati Agam Bahagia Jamaah Setiap Masjid Ramai

Editor :  Yuniar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *