Alumni Akpol 1997 Berbagi Sembako ke Warga Terdampak Covid-19

Kapolda Sumbar Irjen Pol Teddy Minahasa Putra bersama alumni Akpol 1997 Polda Sumbar foto bersama dengan perwakilan warga yang mendapatkan bantuan sembako. (ist)


Padang – Peduli kepada masyarakat terdampak Covid-19, alumni Akpol 1997 Wira Pratama Polda Sumbar menyalurkan 500 paket bantuan sosial berupa paket sembako.

Bantuan tersebut langsung diserahkan Kapolda Sumbar Irjen Pol Teddy Minahasa Putra di Hall Convention Center Universitas Putra Indonesia (UPI) Padang.

Irjen Pol Teddy Minahasa Putra mengatakan, dirinya menyambut baik kegiatan yang digelar alumni Akpol 1997 yang memberikan bantuan sosial kepada masyarakat.

Baca Juga  Konsolidasi dan Workshop Pembelajaran IT di Wilayah I Sukses

“Memang yang dibutuhkan bersama adalah sosial awarness. Kepedulian sosial utama yang kita harapkan. Kita saksikan alumni Akpol 1997 telah membuktikan hal itu,” kata Teddy.

Teddy mengatakan, sebagai anak bangsa bersama-sama dan bahu membahu membantu pemerintah dan membantu sesama, membantu masyarakat mengatasi pandemi Covid-19 beserta dampak sosial yang timbul.

Setelah kegiatan yang digelar alumni Akpol 1997 tersebut akan timbul kepedulian dalam bentuk lainnya yang dilaksanakan komunitas, satgas, relawan dan apapun bentuknya.

“Sikap alumni Akpol 1997 ini selain bernilai ibadah juga tentunya berkontribusi yang sangat besar bagi kita semua dalam mengatasi dampak sosial akibat pandemi ini,” katanya.

Baca Juga  Gempa M 5,3 Guncang Halmahera Barat, Tak Berpotensi Tsunami

Dia berharap, apa yang dilakukan alumni Akpol 1997 mendapatkan berkah dari Allah SWT dan juga untuk kita sekalian. 500 paket sembako ini disalurkan kepada nelayan, UMKM, buruh, kaum difabel dan anak yatim piatu. Dalam penyerahan bantuan sosial ini, Polda Sumbar tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes) secara ketat.

Terakhir Teddy mengatakan, kepada seluruh masyarakat Sumbar, karena masih pandemi mari bersama-sama untuk disiplin dan taat pada prokes yang diterapkan pemerintah seperti 5M. “Kita sama-sama mengetahui, pandemi ini meluluhlantakan seluruh sektor. Jadi untuk bisa berakhir dari pandemi ini, kita disiplin prokes dan tidak kalah pentingnya melakukan vaksinasi,” tutupnya. (heri)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *